Laman

Rabu, 28 November 2012

Pada beberapa bulan lalu SMAN 8 Tangerang mengadakan lomba antar kelas, ada lomba rangking 1, komik islam, pildacil, busana muslim, adzan, dsb. Kelas kami medapatkan juara ke 1 lomba rangking 1 dan lomba komik islam. Dan yang lainnya juga udah bagus kok! Dan malah lebih menraik kalau aku lihat.
Huy, guys, SMAN 8 Tangerang sekarang memiliki UKS baru loh! UKSnya lebih bagus deh pokoknya heheheh . Minta do'anya semoga pekerjaannya cepat selesai dan dik=berikan kemudahan oleh Allah SWT. Aamiin

Bercarita

Waktu bulan juli 2012 X.5 SMAN 8 Tangerang juga mengadakan acara tour diakhir sekolah, yaitu kepantai carita. Disana seru sekali, kita berangkat janjinya jam 06 pagi akan tetapi baru pada datang jam 08 pagi, jadi pada ngaret gitu deh. Tapi gapapa (kita lanjut ceritanya). Kita berangkat dengan 3 mobil, mobil syenne, avanza hitam dan shuttle. kita berangkat dengan persiapan yang cukup banyak (karena nginep 1 malem). Dan gsaya merasa, pergi 2 hari 1 malam, bagaikan 2 kali puasa 2 kali lebaran, segala sesuatu ada ditas saya. Makanan, baju, farfum, dsb. Itu sangat kreatif sih, Kita sangat senang sekali dijalan, kita ngobrol bersama-sama, bermain bersama-sama, nyanyi bersama-sama. Itu sangat seru sekali. Pada sampai di  serang kita sempat berhnti karen salah satu teman kami mau makan dahulu. Di SPBU serang, kita disana turun semua, ada yang duduk gak jelas, poto-poto kayak anak alay dsb. dan saya ikut berfoto ria bersama teman-teman saya, soalnya pengen merasakan jadi anak alay. Setelah bangga berfoto-foto di SPBU kami pun melanjutkan perjalanan ke carita.
Setelah sampai di carita, kita beristirahat di sebuah villa yang besar, kita bermain gitar, main bola, ngegalau ditepi pantai, pokoknya kebersamaan kita sudah terlihat deh. Kami ishoma dan ngobrol sampai sore. Setelah sore, kita sholat dan kami semua bergegas ketepi pantai sambil bermain gitar, setelah puas benyanyi kita ditawarkan oleh seorang bapak-bapak banana boots, kamipun bersama-sama naik banana boots. Sebenernya saya takut dengan naik banana boots itu. Saya pun memegang talinya erat-erat, banana pun jalan, sampai ditengah laut, banana pun dijatuhkan kedalam laut. kamipun teriak. Waaaa! Rasa jantungku mau ketinggalan. Tapi entah kenapa perassaan ku jadi lebih tenang setelah naik banana boots. Setelah itu, kami selesai dan berfoto-foto ria. Setelah puas bermain, mandi kemudian sekarang kita membersihkan villa untuk acara promnight.
Ini yang paling saya suka dari acara ini, kami kerja sama nyapu, ngepel dsb. Setelah sholat maghrib, kamipun menyiapkan makanan untuk makan malam. Setelah sholat isya, kita semua siap-siap, yang cewek dandan dengan menggunakan dress dan yang cowok menggunakan kemeja. Disana terlihat cantik-cantik dan lumayan ganteng. Kamipun berkumpul dalam sebuah taman didepan villa, acaranya pun dibuka dengan meriah, tampak terlihat keceriaan yang ada pada malam itu. Kamipun bernyanyi dan bernari bersama. Wow itu sangat senang, ketika malam menjelang waktupun menunjukkan pukul 11.30 malam, kamipun mengadakan acara pengharapan pada malam itu, suka dukanya, kamipun menceritakan. (skip) Oh iya orang tua kami pun ada yang ikut loh! hehehe biar ada yang ngawasi sih heheh.
Keesokkan harinya terlihat semua anggota villa pada sedang tertidur pulas, dikarenakan pada kelelahan pada malam hari. Untuk cewek 2 kamar, 1 kamar orang tua dan 1 kamar cowok. Tapi pada saat malamnya mereka belum tidur, mungkin mereka tidur sudah mulai pagi. Ada yang tidur di sofa, kursi kasur kecil dll. untung aja orang tua murid satu lagi datang, jadi ramai deh.
Setelah sholat subuh, saya dan zulfa membantu mama syenne memasak (ciee). Setelah itu kami bermain dipantai, setelah main kami makan, mandi lalu berfoto-foto untuk hari ketiga disana. Kami pun foto-foto ria, dan pulang kerumah masing-masinh. Ohh itu sangat mengasyikkan sekali ya.
Hai guys, Senin depan SMAN 8 tangerang sudah ULUM semester ganjil! Untuk teman-teman semangat ya ULUMnya semoga bisa mndapat hadiah nila yang paling terbaik, dan untuk teman-teman LTUB semangat juga ya untuk belajar dan LTUBnya!

Studytour

Beberapa bulan yang lalu, pada saat saya kelas X SMAN 8 Tangerang, mengadakan studytour ke bandung. Kunjungan pertama kita ke musium geologi untuk melihat langsung dan mengetahui tentang kebumian dan sejarah. Disana kita mendapatkan informasi lebih tentang itu semua. Kemudian setelah dari musium geologi, kita langsnung pergi ke kawah putih. Disana adalah tempat yang paling indah yang pernah saya jumpai. Apalagi ada kabut putihnya, bagus tuh untuk yang suka fotografi. Disana kita berfoto-foto ria bersama teman-teman, pokoknya asik deh. Tapi tujuan kita kesana adalah mengamati tumbuhan yang hidup disana, jadi kita kesana bukan hanya untuk bersenang-senang aja, akan tetapi sekalian belajar. Setelah itu kita disuruh mebuat laporannya. Wah itu juga sangat seru loh! heheh

Para pencari Bule

Pada saat ini tiba-tiba saya teringat pada saat saya kelas X semester 2 di SMAN 8 Tangerang, saya pernah diberi tugas English  untuk mewawancarai foreigner sebanyak 15 orang dan diberikan waktu 1 bulan setengah. Saya dan teman-teman saya awalnya bingung, bagaimana cara ngomong sama bulenya? dimana cari bulenya? kapan cari bulenya? Sama siapa cari bulenya?
Tapi dengan seiringnya waktu kamipun mencari bule, kami mencari bule bersama-sama. ini pertama kalinya saya ke jakarta bersama teman tanpa orang tua, kami berempat naik bis 106 jurusan harmoni dan dari harmoni kita naik bajaj kemonas untuk mencari bule. Kita hanya sewa 1 bajaj dan itu sangat empet-empetan, personilnya saya, syisyi, nadya dan uke. Walaupun cuma sedikit itu sangat berarti. kemudian kita mencari bulenya enak, pada saat kita sampai di monas, kami telah menemukan satu bule, dan itu bule pertama, namanya john jones, dia asli australia tapi sekarang dia lagi tinggal di singapura. Yaudah kami berempat mewawancarai dia dengan topik yang berbeda-beda. Dan kami liat bulenya sangat senang diwawancarai oleh kita. Setelah itu kita cari bule lagi.
Kita menemukan bule yang kedua, entah kenapa bule itu tidak ingin diwawancarai, padahal kami sudah memasang wajah melas, biar mau diwawancarai. yaudahlah kami tidak memaksa, dan kami pun mulai mencari bule kembali. Dari kejauhan mata memandang kami melihat seorang putih dengan postur tinggi dan kepala bota, dan itu terlihat seperti bule yang sedang berolahraga sendiri. Pada saat kami mau mengejar, tiba-tiba kedua dari teman saya ingin cepat-cepat ketoilet yaudah kami antarkan. pada saat selesai, eh ternyata bule itu datang lagi, dan itu bule yang sama dengan awal tadi, eh pada saat kami liat dari dekat ternyata dia bukan bule, melainkan orang indonesia asli yang edang berolahraga. Saya tidak kecewa, tapi kami senang berarti kami tidak menyapa dia, coba kalau kita nyapa? Waduh bahaya kan. heheh (jayus)
Karena sudah satu jam kita disana tidak mendapatkan bule yang asli buel, akhirnya kita memutuskkan untuk ke jalan jaksa, kami sebenarnya tidak ada yang tau jalan jaksa. akhirnya kami bertanya kepada polisi di dekat monas, polisinya ternyata baik, dia nunjuki jalan kearah jaksa, ternyata jalannya jauh sekali, dan jika naik bajaj bayarnya 20.000/bajaj. Akhirnya kami memutuskan untuk naik bajaj. sebelum naik kami mecoba-coba nawar naik bajajnya, eh ternyata tukang bajajnya baik, mau ditawar menjadi 12.000. kamipun diantar samapai jaksa,
Sesampai dijaksa kami bingung, para bule yang kita cari kok belum dateng , tiba-tiba ada bule datang. Saya dan nadya langsung cepta-cepat datangi bule itu, eh tiba-tiba salah satu tukang ojek melarang kami untuk mewawancarai bule tersebut. katanya bule tersebut termasuk dalam "bule stres" pantes dari kejauhan kami memandang ada yang aneh dengan bule itu. Akhirnya saya dan nadya memutar balikkan badan untuk kembali bersama teman-teman saya. Kami pun menunggu sampai jam 3 sore. Detik demi detik bule tersebutpun datang, kami cepat-cepat mewawancarai bule itu. Dan akhirnya pada waktu itu kita semua mendapatkan 6 bule dengan topik yang berbeda. Saya kira besok akan bisa medapatkan bule yang sama banyak, eh ternyata keesokan harinya, sudah banyak berdatangan anak delta dan akhirnya kamipun melnjutkannya kekemang. 
Mungkin itu saja yang saya dapatkan tentang petualngan dalam mencari bule, besok kapan-kapan saya bercerita lagi ya. oke. kalau bercerita tentang petualanagan bule tiada habis-habisnya heheh.

SMAN 8 Tangerang

Waktu pelajaran EC di SMAN 8 Tangerang. Kita semua disuruh membuat Unpredictable experience. Disana kita disuruh menceritakan pengalaman yang tak terlupakan, tapi kebanyakan dari kelas kami malah tidak membuat strukturnya. Tapi karena kita RSBI itu tidak asing dan tidak sulit bagi kami, karena kami sudah dibiasakan untuk memakai bahasa ini. Kami pun maju satu persatu, cerita mereka pun sangat menarik. Pada saat saya maju, saya menceritakan tentang "the dog chasing me". Entah kenapa saya tiba-tiba teringat tentang kejadian itu, jadi waktu dulu, sebelum sekolah saya pernah dikejar-kejar anjing ketika sedang berjalan untuk ke pangkalan angkot Entah kenapa itu black dog mengejar saya? Tapi pada saat itu saya tiba-tiba memikirkan tentang badan saya, apakah anjing itu mengejar saya karena melihat badan saya seperti bakso super?  (Itu jayus) (kembali kecerita) yah, jadi tiba-tiba anjing itu mengikuti saya, dan karena saya ketakutan, saya akhirnya lari, nah yang saya tambah bingung, Lah kenapa itu anjing ikutan lari? Saya bingung dan saya pun mengambil rumput disekitar saya, tapi saya berpikir emang anjing takut sama rumput? Tapi saya tidak ingin ambil resiko, akhirnya saya ambil rumput itu dan melemparkannya kearah guguk itu. Akhirnya saya cepat0cepat mecari angkot dan menaikinya. Alhasil saya lega. Itulah perjuangan dalam sekolah. Huhuh